Warung Bebas

Selasa, 15 Mei 2012

Ular Sanca Sepanjang 4 Meter Di Atas Genteng Rumah

Tama'an, 42, warga Kelurahan Pabean RT 02 RW 02, Kecamatan Pekalongan Utara, Kota Pekalongan terkejut setelah mengetahui di atas rumahnya ada seekor ular sanca sepanjang 4 meter, sedang berdiam diri.


"Saya kira kucing diatas genteng. Saya lempar dengan batu diam saja. Setelah saya senter dengan menggunakan lampu ternyata ular. Kontan, saya langsung lari ke pos kampling minta tolong warga," ujar Tama'an.

Tama'an bersama Kusnari, 35, warga Kelurahan Pabean RT 01 RW 03, Kecamatan Pekalongan Utara, langsung naik ke atas genteng rumah Tama'an dan menangkap ular sanca tersebut. Ular tersebut ketika ditangkap diam saja, tidak melakukan perlawanan. "Ular ini kekenyangan, kemungkinan habis makan ayam atau tikus, sehingga ketika ditangkap tidak melawan," ungkap Kusnari.

Menurut Tama'an, Senin (14/5) dini hari, di atas rumahnya ada suara seperti tikus atau kucing yang berjalan di atas genteng. Namun setiap dilihat ke atas tidak ada apa - apa. "Setiap kali saya melihat ke atas rumah, yang tampak hanya lonjoran panjang warna hitam, ternyata ular sanca," kata Tama'an.

Sementara, ketua RT 02 RW 02 Kelurahan Pabean, Damuri mengatakan, selama ini banyak laporan warga tentang kehilangan ayam, terutama ayam yang ada di kandang. "Sudah satu bulan terakhir ini, hampir setiap hari ada laporan warga kehilangan ayam. Biasanya seminggu dua atau tiga ayam yang hilang. Mungkin ular sanca ini yang memakannya," kata pak RT dengan nada kesal.

Rumah Tama'an yang biasanya sepi, mendadak jadi ramai didatangi oleh puluhan warga yang hendak menonton ular sanca sepanjang 4 meter lebih tersebut yang diletakkan di dalam kandang ayam. "Ular ini kemungkinan datangnya dari kebun dan rawa belakang rumah. Sebelumnya juga pernah ditemukan ular sejenis tapi hanya satu meter, maka dilepas warga. Tapi ular 4 meter ini mau saya pelihara saja," ujar Tama'an.

0 komentar em “Ular Sanca Sepanjang 4 Meter Di Atas Genteng Rumah”

Posting Komentar

 

DEWASA Copyright © 2012 Fast Loading -- Powered by Blogger